Sejak diperbolehkan penggunaan internet untuk komersial pada tahun 1994, maka
penggunaan intemet naik pesat. Di samping email, yang sudah banyak digunakan
seiring dengan perkembangan awal internet, pemakaian web meningkat dengan
pesat.
Pada awalnya web dipakai sebagai sarana penyampaian informasi, tetapi dalam
perkembangannya dimungkinkan untuk melakukan pemrograman. Hal ini
membuat konsep web sebagai media penyampaian informasi bergeser menjadi
media untuk membuat aplikasi pemrograman. Teknologi web itu sendiri
merupakan gabungan antara web dan pemrograman.
Pemanfaatan internet untuk dunia teknik sipil sudah dilakukan sejak awal
perkembangan internet. Banyak informasi tentang teknik sipil yang bisa diakses
lewat intemet. Dengan adanya teknologi web, dimungkinkan untuk memanfaatkan
internet secara lebih luas bagi dunia teknik sipil.
Dalam skripsi ini dibahas tentang dasar-dasar yang diperlukan untuk membuat
program yang memanfaatkan teknologi web. Di samping itu, dalam skripsi ini
dicoba untuk mengembangkan beberapa contoh aplikasi teknik sipil berbasis
internet.
Dari hasil pembuatan skripsi ini dapat disimpulkan bahwa teknologi web
memungkinkan untuk melakukan interaksi antara user dengan aplikasi
pemrograman teknik sipil sehingga dapat diakses di mana saja, maksudnya tidak
harus diakses komputer, tempat aplikasi itu berada. Dengan demikian teknologi
web memungkinkan untuk dimanfaatkan secara Iuas untuk aplikasi teknik sipil.