Sebanyak 40 pelajar SMA dan Mahasiswa dari beberapa perguruan tinggi di Jawa Timur memenangkan Lomba Pengetahuan Tiongkok ke-3 yang digelar Konsulat Jendral Republik Rakyat Tiongkok (RRT) di Surabaya. Lomba yang mengangkat tema “Persahabatan Rakyat Tiongkok Indonesia Hidup Selamanya” ini terpilih 40 pelajar dan mahasiswa menjadi pemenang setelah menyisihkan 2.900 peserta lainnya dari sekolah SMA dan juga perguruan tinggi di Jatim. Antusiasme pelajar Jatim pada lomba kali ini sangat luar biasa. Jika dibanding tahun 2016, pada lomba kali ini peserta lomba meningkat sekitar 80 persen dengan total peserta 2.948. Konsul Jenderal RRT di Surabaya Gu Jingqi mengungkapkan lomba tersebut sengaja pihaknya gelar setiap tahun untuk lebih mempererat hubungan antara Tiongkok dan Indonesia. Sementara itu, Rektor UK Petra Prof Rolly Intan menyatakan menjadi suatu kebanggan bagi kampusnya dapat menjadi tuan rumah penghargaan. Menurutnya lomba seperti ini sangat positif agar pemuda dapat belajar banyak dari Tiongkok.