Gundukan setinggi 7,5 meter dengan nuansa merah, kuning dan oranye langsung menyala untuk menyambut pengunjung Perpustakaan UK Petra kemarin (18/12). Sekilas mirip gunungan dari susunan balon. Begitu didekati, ternyata itu merupakan pohon natal yang disusun dari tumpukan lampion. Ide pohon natal digagas Dian Wulandari, kepala Perpustakaan UK Petra. Lantas direalisasikan dosen luar biasa di Prodi Desain Komunikasi Visual (DKV). Pohon Natal ini dibuat mengikuti nuansa Natal di Universitas Kristen Petra, yaitu nuansa China.