Banyak cara agar karya sastra lokal bercita-rasa internasional. Salah satunya menterjemahkan karya sastra Indonesia ke dalam bahasa Inggris. Itulah yang dilakukan pada buku Dasamuka karya Junaedi Setiyono, penulis asal Purworejo. Kemarin (7/10) buku tersebut dibedah English fo Creative Industry (ECI) UK Petra bersama Dalang Publishing Amerika. Sekretaris program ECI, Stefanny Irawan menuturkan, dengan membahas novel dalam bahasa Indonesia dan versi bahasa Inggris yang diterjemahkan Maya Denisa Saputra itu, diharapkan wawasan menjadi terbuka dan generasi Z terinspirasi.