Sebanyak delapan orang peserta Cooking Class yang digelar Hotel Hyatt Regency, Minggu (15/4) sore, di Restoran Primavera lantai III hotel di Jl. Basuki Rahmat, Surabaya mengikuti peragaan memasak oleh Stephen Reagan, juru masak asal Australia Barat. Bahan berupa yabby, sejenis udang besar yang hanya hidup di air tawar, somen, mangga, dan alpukat disiapkan menjadi hidangan cold appetizer. Kepada para muridnya itu, Stephen menganjurkan untuk mengolah menu masakan tak perlu menggunakan bahan rumit. la menganjurkan para penggemar masak-memasak memilih bahan sederhana dan mudah didapat. ”Yang penting bagaimana agar rasanya jadi enak,” ujar Stephen seraya menjelaskan masakan Australia merupakan campuran cita rasa dari berbagai bangsa yang dibawa para imigran ke Australia, seperti Asia, Eropa dan Amerika.
Susan, mahasiswi Perhotelan UK Petra, yang mengikuti cooking class itu mengakui cita rasa masakan khas Australia itu masih bisa diterima. Meski mayoritas bahan tak biasa dikonsumsi masyarakat. "Masih ada asin dan asamnya,” ujar gadis yang mengikuti cooking class karena kepingin belajar mengolah daging kanguru khas Australia. la mengatakan tiap kali ada cooking class di Surabaya, ia ikut. Selain hobi masak sejak kecil, ingin mengenal bagaimana cara memasak makanan asing. ”Saya cari sendiri pengetahuan seperti ini. Kan makin Iengkap bila hobi ditambah pengetahuan seperti ini,” ujar Susan.