Model perilaku investor saham Indonesia

Menurunnya volume transaksi saham di Bursa Efek Indonesia, meskipun jumlah investor saham terus meningkat. Berdasarkan data dari PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), jumlah investor saham mengalami kenaikan signifikan sejak awal pandemi COVID-19. Namun, peningkatan jumlah investor ini tidak sejalan dengan volume transaksi yang diharapkan, yang menunjukkan adanya perilaku irasional dalam pengambilan keputusan investasi. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan survei yang melibatkan sejumlah investor saham di Indonesia. Analisis data dilakukan menggunakan teknik regresi untuk menguji hubungan antara variabel toleransi risiko, efikasi keuangan, dan perilaku bias menggiring terhadap rasionalitas keputusan investasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa toleransi risiko memiliki pengaruh signifikan terhadap rasionalitas keputusan investasi. Efikasi keuangan juga berpengaruh positif terhadap keputusan investasi yang rasional. perilaku bias menggiring (herding bias) juga memberikan pengaruh pada rasionalitas dalam pengambilan keputusan investasi investor saham Indonesia.

MORENO NICHOLAS Eddy Madiono Sutanto (Advisor 1); Sesilya Kempa, S.E., M.M. (Examination Committee 1); Nony Kezia Marchyta, S.E., M.M. (Examination Committee 2) Universitas Kristen Petra Indonesian Digital Theses Undergraduate Thesis Skripsi/Undergraduate Thesis Skripsi No. 31012575/MAN/2024; Moreno nicholas (D11200147) INVESTMENT ANALYSIS; STOCKHOLDERS

Files