Analisis frekuensi kerusakan komponen kontainer di PT X

PT X merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pelayaran yang berpusat di kota Surabaya. Perusahaan memiliki permasalahan tingginya jumlah kontainer rusak yang mencapai 6,003% dari total aset setara dengan 65.229 TEUs kontainer (11 Juli 2020). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui komponen kontainer yang sering mengalami kerusakan, mengetahui penyebab dari kerusakan komponen kontainer, dan memberikan upaya preventif berupa instruksi kerja untuk meminimalisir terjadinya kerusakan komponen kontainer. Pengerjaan penelitian ini mengikuti tahapan DMAIC dan menggunakan beberapa quality tools untuk menganalisisnya. Hasil penelitian menunjukkan terdapat sepuluh komponen kontainer yang sering mengalami kerusakan yaitu panel, floor board, gasket assembly, locking bar rod, cross member, gasket retainers strip, locking bar cam, hinge blade, marking serial number, dan locking bar handle. Penyebab kerusakan komponen yang sering terjadi adalah kesalahan dalam melakukan handling di terminal dan depo serta kesalahan pada proses stuffing dan stripping. Upaya preventif yang akan diberikan untuk meminimalisir terjadinya kerusakan komponen kontainer dengan pembuatan instruksi kerja untuk proses Stuffing Dalam dan proses Stripping Dalam dan Guidance Penanganan Muatan untuk Relasi.

ERICA GEOVANY SUGIANTO Felecia (Advisor 1); Siana Halim (Examination Committee 1); Tanti Octavia (Examination Committee 2) Universitas Kristen Petra Indonesian Digital Theses Undergraduate Thesis Skripsi/Undergraduate Thesis Skripsi No. 02022349/IND/2021; Erica Geovany Sugianto (C13170044) TOTAL QUALITY CONTROL; TOTAL QUALITY MANAGEMENT

Files