Pada hari Jumat, 2 April 2018 segenap Civitas UK Petra merayakan hari Paskah dengan melakukan Ibadah bersama dengan tema "Delighting in God's Forgiveness" atau Bersuka dalam Pengampunan-Nya. Ibadah ini dilaksanakan di Auditorium UK Petra dan diselenggarakan oleh Pelma UK Petra di bawah bimbingan Pusroh UK Petra. Bharatika Creative Design Festival kembali digelar oleh Fakultas Seni dan Desain UK Petra dan diikuti oleh 200 peserta yang berasal dari berbagai negara, acara ini berlangsung pada 6-8 April 2018 di Gedung Balai Pemuda. Festival ini mengangkat tema "Rindu" yang bisa berarti dua hal yaitu kangen atau impian, melalui kegiatan ini diharapkan dapat mendorong orang-orang untuk menyalurkan impiannya. Himpunan Mahasiswa Arsitektur Petra (Himaarta) menyelenggarakan Seminar Arsitektur Nasional dengan tema "Penerapan Arsitektur Kota Ramah Anak", seminar ini dilaksanakan pada 23 Maret 2018 di Gedung AMG Tower Surabaya dengan tajuk "Bermain Ruang Kota Kita". Program Manajemen Bisnis menggelar seminar bertajuk "Ensuring Family Business Family" pada Sabtu, 24 Maret 2018 di Ballroom Java Paragon Hotel Surabaya, Pada 6 April 2018 UK Petra mengadakan bedah buku "Ada Aku Diantara Tionghoa dan Indonesia" acara ini dilaksanakan di Perpustakaan lt. 5. The regional English Language Office (RELO) United States (US) Embassy mengadakan EPIC Camp yang merupakan kegiatan pelatihan bagi calon-calon guru Bahasa Inggris di seluruh Indonesia dan Timor Leste untuk meningkatkan kualitas pendidikan serta pendidik di Indonesia, EPIC Camp kali ini diadakan di Hotel Singgasana Surabaya pada 8-19 Januari 2018 dan salah satu mahasiswi UK Petra berasal dari jurusan Sastra Inggris yaitu Synthia Santoso berkesempatan untuk mengikuti EPIC Camp ini.