Pemerintah diharapkan membuat kebijakan baru yang pro industri otomotif untuk meminimalisir penjualan tahun ini yang diprediksi turun 30 persen. Misalnya, mengalokasikan stimulus pemerintah untuk penurunan bea balik nama (BBN). Bea masuk Incompletely Knocked Down (IKD) dan lainnya. Demikian dikatakan Bambang Trisulo, Ketua Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia ( Gaikindo ) dalam acara seminar di UK Petra Surabaya. Bambang mengatakan, kondisi pasar yang lesu akibat terimbas krisis global sekarang ini harus disiasati oleh pemerintah. Salah satu caranya mempercepat pengucuran dana stimulus pemerintah.