Menonton film adalah hal biasa dilakukan oleh masyarakat baik yang muda maupun tua. Namum, menonton film sambil belajar, itu merupakan hal yang unik. Itu pula yang dilakukan oleh Goethe Institute bekerja sama dengan Universitas Kristen Petra (UKP) Surabaya. Lewat gelaran Science Film Festival (SFF) di auditorium UKP Surabaya, para siswa dilatih untuk menyukai pelajaran dalam bidang science. Diharapkan dengan cara ini, para siswa dapat meningkatkan minat belajar dan berprestasi. Belajar IPTEK tak harus melalui text book saja, dengan film dan games eksperimen diharapkan anak akan lebih mudah memahami IPTEK. Ada kurang lebih 13 film yang akan diputar di UK Petra di antaranya, Energy saving, Chasing the Cardinal Direction, A Kife without Plastic dan masih banyak lainnya, urai Dian Wulandari S.I.I.P Selaku wakil ketua acara SFF 2014 ini