Grace Tanojo (23) sudah dikenal di kalangan model Surabaya. Lulusan UK Perta ini mengakui, datangnya para model manca negara memang menjadi tantangan tersendiri bagi para model Tanah Air. Menurut Grace, Indonesia termasuk Surabaya memang ladang subur bagi model asing. Pola pikir masyarakat dan tren gila label asing menjadi magnetnya. Kondisi ini membuat para desainer dan berbagai produsen kemudian tertarik menggunakan jasa model bule. Misalnya desainernya berkiblat ke barat, model model bule yang akan digunakan. Jadi tergantung selera saja, ungkap Grace, Sabtu (15/11). Meski begitu, menurut Grace derasnya kedatangan model bule, tidak serta merta mematikan model lokal. Menurutnya model lokal tidak kalah berkualitas. Dari segi postur, model lokal kini banyak yang tingginya menyamai model Kaukasia (bule). Kemampuan di atas catwalk juga bisa diandalkan, tuturnya.