Program mikro komputer untuk perhitungan dalam bidang

Dengan adanya kemajuan teknologi komputer, khususnya
pada bidang mikro komputer maka dibutuhkan faktor-faktor
penunjang. Salah satu faktor penunjang yang dibutuhkan
adalah perangkat lunak antara lain: program mikro komputer.
Program-program mikro komputer telah banyak digunakan untuk
bidang-bidang konstruksi.
Untuk menjawab kebutuhan hal tersebut di atas, maka dibuatlah
suatu bentuk tulisan yang berisikan program mikro komputer
dalam bidang Keairan beserta keterangan tentang teori dari
program tersebut. Teori yang disajikan hanya merupakan keterangan
yang menunjang program yang ada. Adapun pembahasan
terhadap teori itu sendiri akan merupakan suatu yang di luar
maksud dan tujuan penulisan buku ini.
Dalam perhitungan yang biasa dilakukan adalah perhitungan
dengan memakai kalkulator biasa (hand calculation).
Untuk perhitungan yang rumit kesalahan perhitungan mudah
terjadi. Juga pada perhitungan mencoba & Salah (trial & error)
dan perhitungan statistik. Pada kebanyakan literatur yang
ada program-program ditulis dalam bahasa FORTRAN. Pembuatan
program dalam bahasa BASIC dalam tulisan ini sesuai dengan
penggunaan mikro komputer.
Dalam suatu perencanaan bangunan air pada umumnya dibutuhkan
perhitungan analisa frekwensi untuk peramalan curah hujan/debit dengan metode Gumbel atau metode Iwai Kodoya.
Program persamaan intensitas curah hujan digunakan
untuk menghitung besarnya curah hujan untuk waktu tertentu.
Teori debit sungai merupakan sekedar pengantar teori untuk
mendapatkan debit untuk suatu daerah tangkupan. Bila debit
akibat curah hujan tidak digunakan maka dibutuhkan program
perencanaan saluran drainase untuk menghindarkan suatu daerah
tangkupan dari genangan akibat suatu hujan rencana.
Untuk mengetahui debit sungai dengan cepat dibutuhkan program
lengkung aliran.
Bila pada sungai digunakan bendung untuk suatu penggunaan
air maka terjadi efek back water curve. Untuk perhitungan
hal itu digunakan program tinggi kritis dan program back
water sebagai program yang berkaitan. Penggunaan program
saluran adalah untuk menghitung perencanaan saluran.
Program-program yang ada ini merupakan suatu bagian
yang dapat berdiri sendiri untuk suatu kebutuhan sesuai dengan
kegunaan masing-masing bagian ataupun dapat digunakan
secara satu kesatuan dalam suatu perencanaan.

P. BUDl KASPE; UNANG HANDOKO Prasetio Sudjarwo (Advisor 1) Universitas Kristen Petra Indonesian Digital Theses Undergraduate Thesis Skripsi/Undergraduate Thesis Skripsi No. 202 S; P. Budi Kaspe (277028), Unang Handoko (277061) COMPUTERS PROGRAMS; MICRO COMPUTERS

Files