Surabaya Restaurant Award 2011 mengawali berita Dwi Pekan No. 4, November 2011. Untuk kelima. Talkshow memperebutkan The Best Restaurant dan The Most Favorite Depot, juga memperebutkan 5 piagam penghargaan dari SRA. SRA 2011 ini diikuti oleh 41 restoran dan kafe yang ada di Surabaya. Pemenang dari SRA ini di antaranya adalah Boncafe sebagai the best restaurant, dan Warung Bu Kris sebagai the most favorite depot. Acara penghargaan ini digelar di Atrium Ciputra Worl pada tanggal 30 Oktober 2011. Masih dalam bulan Oktober tepatnya tanggal 28 Oktober 2011, mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi menggelar "Talkshow Breast Cancer Awareness" bekerjasama dengan Reach to Recovery Surabaya (RRS), Konsulat Jendral AS, dan RS Onkologi. Talkshow ini digelar agar kita peduli terhadap kanker payudara. Menurut dr. Wiwien, perempuan yang menstruasi dini atau menopause lebih panjang dapat beresiko terkena kanker payudara, demikian juga perempuan yang tidak pernah hamil atau menyusui juga dapat terkena. Di samping itu ada juga survivor-survivor yang membagikan pengalamannya. Berita tentang seminar kali ini meliputi seminar nasional "Mencari Keadilan Pajak Melalui Keberatan dan Banding" yang diselenggarakan oleh jurusan Akuntansi Pajak UK Petra tanggal 28 Oktober 2011. Seminar ini bertujuan agar mahasiswa akuntansi pajak tidak "keder" saat menghadapi fiskus dari Dirjen Pajak seandainya terjadi masalah. Seminar lain adalah seminar regional "Drag Away Drugs" yang diadakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Matrapenza UK Petra. Menghadirkan pembicara dr. Ignatius Darmawan Budianto, SpKj, yang menjabat ketua komite etik di sejumlah rumah sakit, seperti RKZ, RS Siloam, RS Adi Husada. Acara yang menarik yang diselenggarakan oleh jurusan Teknik Industry adalah "Industrial Competition" 2011 yang merangkul siswa-siswi SMA se Jawa Timur melalui tagline yang diangkat yaitu "Industrial Journey". Menurut Victor selaku panitia dari IC 2011 ini, makna "Industrial Journey" adalah memberi gambaran mengenai dunia teknik industri melalui babak-babak permainannya. Babak pertama menguji pengetahuan peserta mengenai teknik industri, sementara babak kedua lebih mengenai prakteknya. Pemenang dari IC ini diraih oleh SMA Carolus sebagai juara satu, dan SMA Petra 1 sebagai juara kedua dan ketiga. Berkenaan dengan hari pahlawan, beberapa mahasiswa dimintai pendapatnya mengenai sosok pahlawan di mata mereka.