Memang benar. Disparitas harga atau perbedaan harga seakan-akan
menjadi kambing hitam terjadinya ledakan gas elpiji 3 kilogram pada
beberapa keluarga Indonesia. Padahal, disparitas harga gas elpiji
merupakan salah satu cara jitu untuk menyejahterakan keluarga Indonesia
yang memiliki kemampuan ekonomi terbatas. Istilah disparitas harga hanya
terjadi pada pasar monopoli dan oligopoli. Dlkatakan pasar monopoli karena
pasar hanya memiliki jumIah penjual tunggal. Sedangkan pasar oligopoli
terjadi karena pasar memiliki beberapa jumlah penjual. Penjual dalam pasar monopoli
memiliki kemampuan untuk menetapkan price discrimination pada produk yang
sama atau menetapkan harga yang berbeda pada produk yang sama.
Di samping itu, subsidi negara adalah penyebab utama perusahaan pelat merah menerapkan
price discrimination. Semoga subsidi negara yang memlcu bengkaknya anggaran belanja
negara tidak mengakibatkan perusahaan pelat merah meninjau kemhali strategl price
discrimination.