Galeri Interior di Surabaya ini merupakan nama sebuah galeri yang
menjual dan memamerkan produk-produk interior menengah keatas. Dalam
perancangan galeri ini yang diutamakan pada area pamer, fasilitas penunjang
meliputi perpustakaan, ruang biro konsultan, area kerja (kantor), dan ruang rapat.
Salah satu kebutuhan utama/pokok adalah papan (rumah tinggal), gaya hidup dan
suasana rumah tinggal sangat mempengaruhi penghuninya. Sehingga
perancangannya berkonsep "At Home" dan gaya "Modern" oleh karena itu
perancangannya bersuasana seperti interior rumah tinggal dan komponen
interiornya bergaya modern. Dimana tatanan yang modern (simpel) tapi terkesan
hangat dan akrab dapat tercipta didalam interior galeri khususnya tatanan area
pamer nantinya.