Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh digital orientation dan digital marketing terhadap marketing performance dengan variabel mediasi marketing capabilities pada UMKM di Surabaya. Pendekatan kuantitatif digunakan dengan teknik pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan secara daring maupun luring kepada 192 pelaku UMKM dengan Teknik purposive sampling. Data dianalisis menggunakan perangkat lunak berupa SmartPLS 4. Hasil penelitian menunjukkan bahwa digital orientation dan digital marketing berpengaruh signifikan terhadap marketing capabilities dan marketing performance. Selain itu, marketing capabilities juga memainkan peran sebagai mediasi dalam hubungan antara kedua variabel bebas tersebut terhadap kinerja pemasaran. Penelitian ini memberikan implikasi praktis bagi UMKM untuk meningkatkan orientasi digital, memanfaatkan strategi pemasaran digital secara efektif, dan memperkuat kapabilitas pemasaran guna meningkatkan daya saing di era digital.