Belum lulus, sudah ditawari kerja

Meraih dua gelar sekaligus tidak pernah dibayangkan Lesly Tanizar (22), mahasiswi angkatan 97 jurusan Ekonomi Manajemen UK Petra. Pasalnya, selama kuliah, Lesly tidak pernah ngoyo. “Semua ini berkat Tuhan,”begitu yang diucapkan Lesly ketika ditanya perasaannya meraih dua gelar sekaligus. Selain dinobatkan sebagai wisudawan dengan IPK terbaik 3,74, Lesly juga berhak menyandang gelar wisudawan tercepat UK Petra. Skripsinya yang berjudul “Studi Perbandingan Antara Metode Percentage of Completion dan Completed Contract dalam Menetapkan Pendapatan yang Dapat Meningkatkan Ketajaman Analisis Kinerja Keuangan di PT X”, juga mendapat nilai sempurna.
Selain bersyukur kepada Tuhan, alumnus SMU Kristen Petra 2 ini juga mengaku sangat berterima kasih kepada dosen pembimbingnya, Yohnson SE., yang telah sabar dan tekun membimbingnya.
Meski tidak sabaran, Lesly termasuk gadis yang ulet. Keuletan inilah yang akhirnya membuat dia diterima bekerja di Prima Express Bank, meski belum lulus kuliah. la menyadari bahwa mengikuti kegiatan organisasi adalah hal yang sangat positif, dirinya aktif di kepengurusan Komisi Pemuda Remaja di GKl Darmo Satelit. Sebagai Markerting Officer sejak 1999 lalu, dirinya dituntut pandai mewawancarai dan mendekati nasabah karena bertugas mengerjakan appraisal dan analisis kredit, setiap ada permohonan atau pengajuan kredit, harus melakukan kunjungan serta wawancara ke perusahaan yang bersangkutan.

Unknown Unknown PT Radar Media Surabaya Indonesian Petra Chronicle Newspaper clippings Unknown Radar Surabaya, 21 Maret 2001 Unknown

Files