What's Up Petra edisi 39 / 23-24

Meriahnya Natal 2023 di PCU dalam balutan nuansa Chinese. Semarak pernak pernik Natal untuk menyambut hari lahir Yesus Kristus mulai terasa kental di awal bulan Desember, saat memasuki kampus PCU (Petra Christian University). Berbeda dengan tahun sebelumnya, di tahun 2023, kampus swasta nomor satu di Surabaya berdasarkan pemeringkatan universitas dunia QS Asia University Rankings (AUR) 2023 ini mengambil tema Natal di Negeri China. Latih Baca Tiap Hari, Raih Juara Tiga di Kampus UI, Untuk melatih kemampuan membaca dan berbicara, Bryan Gilbert Enggra Gunawan, mahasiswa Chinese PCU (Petra Christian University), mencoba mengikuti lomba The 21st Sinofest Universitas Indonesia (UI) 2023, dalam kategori Chinese News Anchor Competition. Hasilnya, ia meraih juara ketiga dalam kategori tersebut. Manfaatkan Teknologi AI untuk Fashion Design, Dosen PCU ini Raih Penghargaan, perkembangan teknologi seperti AI (Artificial Intelligence) sudah banyak merajalela dan dimanfaatkan, baik dalam bidang pekerjaan maupun pendidikan. Termasuk pada pendidikan di perguruan tinggi yang mempelajari tentang fashion design, AI juga digunakan untuk mempermudah mahasiswa dalam riset trend, penggambaran pola, dan lain sebagainya. Dengan menggunakan AI, durasi proses pembuatannya dapat dipersingkat dan hasilnya bisa langsung terlihat dalam versi AI.

Unknown Unknown Universitas Kristen Petra Indonesian Petra Chronicle Letters, reports, or other brief written communications that communicate news, particularly those written by societies or buisiness organizations. Historically referred to serial publications consisti Unknown What's Up Petra edisi 39 / 23-24 Unknown

Files