Belasan mahasiswa UK Petra Surabaya ikuti MISB Kemendikbud Ristek

Delapan belas mahasiswa Universitas Kristen (UK) Petra Surabaya mengikuti program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) batch III 2022. MSIB merupakan program milik Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek). Kepala Pusat Karir UK Petra Sastra Budiharja menuturkan untuk dapat mengikuti program itu, mahasiswa harus melewati seleksi terlebih dahulu. “Mereka yang lolos seleksi program ini harus bersaing dengan 716.483 mahasiswa dari PTN/PTS di seluruh Indonesia,” kata Sastra dalam acara pelepasan mahasiswa MSIB di Hotel Sheraton Surabaya, Senin (8/8). Sastra menambahkan program tersebut merupakan kesempatan emas bagi para mahasiswa unjuk keterampilan dengan terjun langsung di dunia usaha dan industri. “Jadi, mereka akan mendapatkan industrial experience dan tentu saja menambah nilai dalam portofolio, bahkan hasil kerja para
mahasiswa dibayar oleh pemerintah melalui LPDP,” katanya.

Unknown Unknown www.jpnn.com Indonesian Petra Chronicle Newspaper clippings Unknown jatim.jpnn.com, 08 Agustus 2022 APPRENTICESHIP PROGRAMS; COLLEGE STUDENTS--COMPETITIONS; PETRA CHRISTIAN UNIVERSITY--EDUCATIONAL STAFF; PETRA CHRISTIAN UNIVERSITY--STUDENTS

Files