Perancangan interior kelompok bermain dan taman kanak-kanak Kristen di GBI Bethany Graha Nginden Surabaya

Kelompok Bermain dan Taman Kanak-Kanak ini berlokasi di dalam bangunan gereja. Pada hari biasa fasilitas ini digunakan sebagai fasilitas pendidikan untuk kelompok bermain dan taman kanak-kanak, sedangkan pada hari minggu digunakan sebagai fasilitas sekolah minggu. Fasilitas yang disediakan juga disesuaikan dengan sistem pendidikan Full Day School. Anak-anak usia 2-5 tahun banyak belajar melalui warna oleh karena itu digunakan konsep "Learning with Color " yang muncul dalam tema "Pelangi" Aplikasi konsep dan tema ini diterjemahkan baik secara filosofi maupun analogi. Selain muncul warna-wama pelangi seperti merah, kuning, hijau dan lain sebagainya, muncul pula bentuk-bentuk yang dinamis namun tetap harmonis seperti halnya pelangi. Bentuk-bentuk yang dinamis ini muncul pula sebagai perwujudan karakter anak-anak itu sendiri yaitu sebagai suatu pribadi yang unik dan senantiasa betumbuh. Selain menggunakan konsep pelangi sebagai konsep ide dasar, fasilitas yang dirancang juga disesuaikan untuk mencapai tujuan perkembangan anak secara maksimal. Dengan menggabungkan antara ide dengan tujuan maka diharapkan perancangan ini dapat mencapai hasil yang maksimal, sehingga dapat dipertanggungjawabkan baik secara desain maupun fungsinya.

NOOR EDINA POERWATIE Dr. Andereas Pandu Setiawan, S.Sn., M.Sn. (Advisor 1); ISMAEL SETIAWAN (Advisor and Examination Committee) Universitas Kristen Petra Indonesian Digital Theses Undergraduate Thesis Perancangan Interior Perancangan Interior No.0019/DIN/2002; Noor Edina Poerwati (41498026) SCHOOL DECORATION

Files