Komunikasi adalah kebutuhan manusia yang paling penting dalam kehidupan
sosial. Salah satu sarana yang dimanfaatkan untuk berkomunikasi adalah telepon.
Di Universitas Kristen Petra, telepon merupakan sarana komunikasi yang sangat
penting; dimana dengan keberadaannya meniinjang terlaksananya kegiatan
administrasi, akademis dan organisasi.
Untuk merencanakan suatu sistem yang tepat, perlu diketahui terlebih dahulu
faktor-faktor yang menyebabkan panggilan telepon yang datang tidak terlayani.
Faktor-faktor tersebut antara lain: jumlah operator, kinerja operator, jam sibuk
telepon, jumlah sambungan telepon.
Data-data yang dibutuhkan untuk analisa, diambil secara langsung di
lapangan dan hasil wawancara. Dengan melakukan analisa terhadap keadaan saat
ini dan perhitungan-perhitungan berdasarkan teori yang sesuai, dibuat suatu usulan
perencanaan yang mungkin dilaksanakan oleh pihak Universitas.