Indonesia dilarang bergantung pada China

Pada Jumat(30.10.2015) mulai pukul 10.30-13.00, UK Petra mengundang beberapa pembicara luar untuk mengadakan sebuah seminar membahas permasalahan ekonomi Asia. Pembahasan seminar yang merupakan kegiatan dari Accounting Talk IBAcc UK Petra yang kedua dalam tahun ini akan dimulai dari perspektif makro dan luas dari sisi Asia oleh
Prof. Lee Chew Ging, Dekan Business School Nottingham University. Kemudian bergeser ke ruang lingkup yang lebih sempit dan perspektif Indonesia oleh Devie, Phd (cand), CMA dosen Fakultas Ekonomi di UK Petra. Pembicara ketiga menghadirkan direktur One East, Budhi Gozali, yang akan melihat dari perspektif lebih sempit dengan mengambil studi kasus Industri Properti di tahun 2016. Beberapa grafik dalam presentasi Prof Lee Chew Ging menunjukkan bahwa Indonesia tidak jauh berbeda dengan beberapa negaranegara
Asia lain dalam berinvestasi. Namun Indonesia dikhawatirkan bergantung banyak pada negara China, yang berarti bergantung pada negara dengan investasi dan pemegang saham terbesar di Asia.

Unknown Unknown www.beritajatim.com Indonesian Petra Chronicle Newspaper clippings Unknown www.beritajatim.com, 30 Oktober 2015 Unknown

Files