Program Studi Arsitektur Universitas Kristen Petra (UK Petra) telah menginjak usia 50 tahun (Golden Jubilee) pada tanggal 6 Februari 2017 dan sebagai rasa ungkapan syukur, digelar serangkaian acara yang berjudul “Karya dan Karsa untuk Nusa Tercinta” pada tanggal 27 Februari 2017 sampai dengan 7 Maret 2017. Dalam rangkaian acara Golden Jubilee ini juga diadakan konferensi gabungan dari International Conference on Emphatic Architecture (ICEA) kedua dan Sustainable Environment Architecture (Senvar) ke-tujuh belas. Pusat Karir Universitas Kristen Petra menyelenggarakan Career Camp 2017 yang diadakan di Bandung, Jawa Barat, pada tanggal 6-8 Februari 2017. Sebanyak 39 mahasiswa UK Petra dan delapan mahasiswa Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya tergabung menjadi peserta Career Camp yang telah berjalan selama lima kali ini. Universitas Kristen Petra membuka satu lagi program baru yaitu Program International Business Engineering (IBE) yang akan memulai perkuliahannya pada Agustus 2017. Program IBE ini mengusung visi: ‘Menjadi Program Studi Teknik Industri yang peduli dan diakui secara nasional dan internasional dalam keilmuan, yang berkomitmen pada nilai-nilai kristiani. Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Petra (UK Petra) menerima kunjungan Faculty of Built Environment University of New South Wales (UNSW), di mana rombongan UNSW dipimpin oleh Dr. Riza Yosia Sunindijo, pengajar senior di bidang manejemen konstruksi. Rombongan UNSW akan mempelajari teknik-teknik mutakhir yang dipakai dalam konstruksi di Indonesia termasuk berkunjung ke berbagai situs kajian konstruksi yang sesuai dengan perkuliahan mereka. Mahasiswa program Manajemen Perhotelan Universitas Kristen Petra (UK Petra) Surabaya kembali membuka hotel dan restaurant sebagai salah satu ajang praktek dan latihan di dunia kerja nanti, ini adalah praktek di semester genap, di mana mahasiswa semester enam akan melakukan praktek kuliah Manajemen Operasional Hotel (MOH). Bertemakan Korea, kali ini Gachi Hotel and Restaurant menyajikan aneka pilihan menu Korea yang pastinya menjadi favorit banyak orang. Nama Gachi berasal dari bahasa Korea yang memiliki arti worth atau bernilai. Loe Irene Kusuma dan Noviana Anggun adalah dua mahasiswa Program Manajemen Keuangan angkatan 2014 yang tergabung dalam satu tim. Keduanya berhasil menyabet juara 2 mengalahkan competitor lainnya. Judul penelitian yang dipilih tim Irene adalah ‘Analisa Kointegrasi Pasar Saham ASEAN-5. Sebelum, saat dan setelah kebijakan Tax Amnesty Gelombang I’ penelitian tersebut dilakukan oleh tiga orang, yaitu Noviana Anggun, Loe Irene Kusuma dan Gesti Memarista S.E., M.SM., selaku dosen mata kuliah Time Series. Program Studi Desain Komunikasi Visual (DKV) Universitas Kristen Petra (UK Petra) berkolaborasi dengan Dinas Sosial kota Surabaya, berupaya mendekatkan generasi muda Surabaya pada cerita kepahlawanan lokal dalam bentuk kuliah service learning bertajuk “Kisag yang (Hampir) Terlupakan” di Kelurahan Putat Jaya, Surabaya. Dalam kegiatan service learning di Kelurahan Putat Jaya ini, para mahasiswa mengajak sekitar seratus anak dari RW 3,10, dan 11 untuk berkumpul dan mengenalkan legenda-legenda lokal Surabaya pada anak-anak sekolah dasar. Universitas Kristen Petra bersama dengan Counselling Center UK Petra dan PERKANTAS bersama-sama menyelenggarakan kegiatan yang bertajuk “STAND OUT” dan diadakan pada hari Jumat, 24 Maret 2017. Di akhir halaman, Dwi Pekan menampilkan foto-foto kegiatan saat mahasiswa Manajemen Perhotelan melakukan aksinya sebagai chef di Gachi Hotel and Restaurant.