Jenis atap berbahan metal banyak digunakan pada bangunan dalam berbagai skala, terutama pada bangunan bentang lebar. Atap metal yang banyak dipergunakan ialah dari bahan zinc-alume yang kinerjanya baik dibandingkan material metal lainnya, terutama dari sisi kekuatan/kelenturan struktur, kemudahan konstruksi dan umur material yang panjang. Namun dari sisi peredaman bunyi, atap zinc-alume masih perlu ditinjau baik kinerja atap beserta upaya insulasinya terhadap structureborne-noise (dalam hal ini impact-noise) dan airborne-noise. Jenis insulasi yang diteliti meliputi, cat atap (Orca Zinc Coat), glasswool-rockwool dan styrofoam. Pengukuran menggunakan sumber bunyi pink noise dalam frekuensi 125 Hz–4000 Hz.