Berita pertama Dwi Pekan nomor ini yaitu pengangkatan Bapak Gideon H.Kusuma menjadi konsultan dalam bidang struktur bangunan modern di Fakultas Teknik Arsitektur Universitas Kristen Petra. Berita-berita lainnya yaitu seperti pertemuan antara Dr.Fischer direktur dari Asian Desk EZE (Evangelische Zentralstell fur Entwicklungshilfe e.V.) dengan pimpinan Universitas Kristen Petra, Latihan Kepemimpinan Mahasiswa dari Badan Perwakilan Mahasiswa Fakultas Sastra inggris, kelanjutan berita mengenai 3 orang mahasiswa Universitas Kristen Petra mengadakan Penelitian tentang "Pola Peningkatan Pembangunan wilayah kecamatan Non UDKP di wilayah kritis," serta ada pula berita mengenai seminar internasional "Seismology and earthquake engineering". Berita selengkapnya dapat disimak dalam Dwi Pekan kali ini. Dwi Pekan nomor ini juga memuat Surat Penggembalaan Badan Pekerja Lengkap Dewan Gereja-Gereja di Indonesia.