Dua tulisan tentang momentum 1 Juni yaitu Penemuan Kembali Pancasila oleh Asvi Warman Adam Jawa Pos, 31 Mei 2010 dan melahirkan Pancasila oleh Listiyono Santoso (Jawa Pos 01 Juni 2010) pada intinya sepakat bahwa tidak perlu diperdebatkan lagi soal kapan lahirnya Pancasila dan apa yang menjadi ideologi bangsa. Yang penting kini adalah bagaimana Pancasila bisa nyata dan lahir dalam kehidupan berbangsa dan bernegara termasuk di bidang ekonomi. Mubyarto memang pernah menyatakan sistem ekonomi Pancasila sebagai "aturan main" kehidupan ekonomi atau hubungan-hubungan ekonomi antar pelaku ekonomi yang didasarkan pada etika atau moral Pancasila dengan tujuan akhir mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. Dari pandangan Mubyarto inilah tampak bahwa Pancasila berposisi sebagai etika dalam sistem.